Notification

×

Iklan

Iklan

Rich Park Cafe, Tempat Nongkrong Baru Anak Muda Jepara di Tepi Hutan Bakau

Kamis, 15 Mei 2025 | 20.53 WIB Last Updated 2025-05-15T13:55:21Z

Foto, Rich Park Cafe di dekat Pantai Bandengan, Jepara.


Queensha.id - Jepara,

Berlokasi di sebelah kiri gerbang masuk Pantai Bandengan, Rich Park Cafe kini jadi primadona baru bagi anak muda Jepara. Diresmikan pada 1 Mei 2025, kafe ini menawarkan suasana unik karena berada tepat di tepi hutan bakau.

Dengan konsep outdoor, pengunjung bisa menikmati kopi sembari menyatu dengan alam. “Kafenya memang sengaja dibangun memanfaatkan alam sekitar. Tempat ngopi outdoor tapi tetap nyaman,” ujar pengelola, Yanto Supardi.

Menunya bervariasi, mulai dari robusta, arabika, hingga wedang rempah. Ada juga paket buset alias “berburu sunset” seharga Rp50 ribu, berisi kopi dan naik perahu menyusuri hutan bakau—salah satu daya tarik utamanya.

Salah satu pengunjung, Dita Kirana (21), mengaku tahu kafe ini dari TikTok. “Ternyata tempatnya sebagus yang di video. Banyak spot foto juga,” ungkapnya.

Dengan tarif naik perahu hanya Rp10 ribu untuk dua orang, Rich Park Cafe jadi pilihan baru buat healing sambil ngopi di alam terbuka.***

Sumber: IR.
×
Berita Terbaru Update